»»


Perolehan Suara Sementara Pilkada Kabupaten Supiori 2020: Nomor urut 1 Obeth Rumabar - Daud Marisan : 2.312 (12,9%) ●●● Nomor urut 2 Ruth Naomi Rumkabu - Piet Pariaribo: 3.646 (25,1%) ●●● Nomor urut 3 Jacobus Kawer - Salomo Rumbekwan : 1.189 (8,2%) ●●● Nomor urut 4 Ronny Gustaf Mamoribo - Albert : 2.856 (19,7%) ●●● Nomor urut 5 Yan Imbab - Nichodemus Ronsumbre : 4.507 (31,1%) || Update: 04:31wit / 11 Des 2020

Biak Berbenah Hadapi Penilaian Adipura

Biak - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Biak Numfor, Provinsi Papua terus berbenah menjaga kebersihan dalam rangka menghadapi lomba penilaian "Adipura" untuk kota kecil terbersih di Indonesia.

Wujud dari kesiapan itu, pada Senin pagi, sedikitnya 300 personel penyapu jalan dan petugas kebersihan dikerahkan untuk membersihkan sampah di sudut kiri kanan jalan di Kota Biak sekitarnya.

Kepala Dinas Kebersihan, Pertamanan dan Pemakaman Biak Decky Smas menjelaskan, kegiatan itu akan dilaksanakan pada pagi dan sore hari.

Selain menyapu jalan, sejumlah marka jalan mulai di cat dengan warna hitam dan putih, sementara di beberapa sudut jalan protokol Kota Biak telah ditanami berbagai jenis pohon hias.

Decky Smas menjelaskan, setiap hari ratusan petugas kebersihan jalan dikerahkan mengangku kotoran sampah di berbagai lokasi duut jalan.

Upaya ini, kata dia, untuk menjaga kebersihan Kota Biak sebagai salah satu kriteria untuk meraih piala "Adipura" sehingga ratusan petugas setiap hari harus dikerahkan mengangkut serta menyapu sampah di jalan-jalan.

"Menghadapi penilaian `Adipura`, jajaran dinas kebersihan akan bekerja maksimal guna meraih predikat kota kecil terbersih di Indonesia," katanya.

Ia berharap, kalangan warga masyarakat di Kabupaten Biak Numfor diimbau untuk menjaga kebersihan di lingkungan serta membuang sampah pada tempat yang disediakan yang tersebar di beberapa sudut jalan kota Biak.

Berdasarkan pantauan di lapangan, terlihat ratusan petugas kebersihan secara berkelompok setiap pagi membawa gerobak dan sapu untuk mengumpulkan sampah-sampah yang berserakan di kiri kanan jalan.

Kepala Seksi Kebersihan Marthen Wompere disela-sela kegiatan itu menjelaskan bahwa petugas kebersihan jalan setiap saat melakukan tugas untuk membersihkan sampah.

"Ini semua dilakukan untuk menjaga citra Biak sebagai kota kecil dan bersih," katanya. [Antara/FINROLL News]

0 komentar:

Posting Komentar

Berikan komentar anda mengenai posting ini..!!