»»


Perolehan Suara Sementara Pilkada Kabupaten Supiori 2020: Nomor urut 1 Obeth Rumabar - Daud Marisan : 2.312 (12,9%) ●●● Nomor urut 2 Ruth Naomi Rumkabu - Piet Pariaribo: 3.646 (25,1%) ●●● Nomor urut 3 Jacobus Kawer - Salomo Rumbekwan : 1.189 (8,2%) ●●● Nomor urut 4 Ronny Gustaf Mamoribo - Albert : 2.856 (19,7%) ●●● Nomor urut 5 Yan Imbab - Nichodemus Ronsumbre : 4.507 (31,1%) || Update: 04:31wit / 11 Des 2020

Lembaga Pengelola PAUD Biak Meningkat 38 Sekolah

Biak - Lembaga pengelola Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di Kabupaten Biak Numfor, Papua, hingga tahun ajaran 2009/2010 mengalami peningkatan signifikan mencapai 38 sekolah. Kepala Subdin Pendidikan Luar Sekolah dan Pemuda Olahraga Dinas Pendidikan Drs Tadius Rumansara di Biak, mengakui, peningkatan PAUD terus bertambah membuktikan tentang kesadaran para orang tua terhadap tumbuh kembang anak usia dini.

"Puluhan lembaga PAUD sampai awal tahun ajaran telah aktif melakukan kegiatan belajar mengajar sesuai tingkatan usia pendidikannya," ungkap Tadius Rumansara.

Ia mengatakan, pendidikan merupakan sarana paling strategis untuk meningkatkan kualitas hidup manusia, artinya melalui pendidikan kualitas manusia dapat ditingkatkan melalui PAUD.

Secara lebih operasional arah kebijakan pemerintah di bidang PAUD, menurut Tadius, telah dijabarkan lagi dalam Renstra Depdiknas tahun 2005-2009 pada perinsipnya kebijakan nasional di bidang pendidikan termasuk pendidikan anak usia dini.

Kepada orang tua yang memanfaatkan lembaga PAUD, lanjut Tadius, supaya dapat memberikan pemahaman kepada para orang tua terhadap pentingnya PAUD sehingga anak menjadi cerdas serta mempunyai akhlak terpuji.

Dia mengatakan, pendidikan anak usia dini adalah suatu upaya pembinaan yang ditujukan bagi anak sejak lahir sampai dengan usia 4 tahun yang dilakukan dengan memberikan pendidikan untuk membantu pertumbuhan serta perkembangan jasmani dan rohani. Tujuannya agar anak memiliki kesiapan dalam memasuki pendidikan lebih lanjut. (FINROLL News)

0 komentar:

Posting Komentar

Berikan komentar anda mengenai posting ini..!!