»»


Perolehan Suara Sementara Pilkada Kabupaten Supiori 2020: Nomor urut 1 Obeth Rumabar - Daud Marisan : 2.312 (12,9%) ●●● Nomor urut 2 Ruth Naomi Rumkabu - Piet Pariaribo: 3.646 (25,1%) ●●● Nomor urut 3 Jacobus Kawer - Salomo Rumbekwan : 1.189 (8,2%) ●●● Nomor urut 4 Ronny Gustaf Mamoribo - Albert : 2.856 (19,7%) ●●● Nomor urut 5 Yan Imbab - Nichodemus Ronsumbre : 4.507 (31,1%) || Update: 04:31wit / 11 Des 2020

Dephub akan Bakukan Rute-rute Penerbangan Lokal di Papua

JAKARTA - Direktorat Jenderal Perhubungan Udara Departemen Perhubungan (Dephub) akan membakukan rute-rute penerbangan lokal di wilayah Papua. Pembakuan dimaksudkan untuk menertibkan jalur-jalur penerbangan di wilayah tersebut karena saat ini setiap maskapai memiliki rute sendiri-sendiri.


''Ke depan kita akan bakukan rute-rute penerbangan di wilayah Papua. Bila ini sudah jadi maskapai, harus mengikuti jalur yang kita tetapkan,'' kata Dirjen Perhubungan Udara, Herry Bhakti S Gumay, Senin (3/8).
Herry menjelaskan, saat ini maskapai yang mengoperasikan pesawat di wilayah Papua mempunyai jalur masing-masing. Pihaknya saat ini sedang mengidentifikasi 30 rute yang ada. ''Kita ambil data yang ada untuk dipelajari. Mana yang akan ditetapkan sebagai jalur penerbangan resmi,'' jelasnya.

Disebutkan Hery, saat ini Ditjen Perhubungan udara sedang fokus dalam hal mengevalauasi fasilitas bandara dan standar opersional prosedur (SOP) setiap maskapai. ''Kita juga berencana untuk menaruh alat pelacak di setiap pesawat,'' ucapnya.

Sementara itu, terkait pesawat Merpati jeni twin otter yang hilang di Papua, menurut Herry pesawat tersebut dalam kondisi laik terbang serta pilot yang sudah cukup berpengalaman selama empat tahun. (republika.co.id - cep/eye)

0 komentar:

Posting Komentar

Berikan komentar anda mengenai posting ini..!!