»»


Perolehan Suara Sementara Pilkada Kabupaten Supiori 2020: Nomor urut 1 Obeth Rumabar - Daud Marisan : 2.312 (12,9%) ●●● Nomor urut 2 Ruth Naomi Rumkabu - Piet Pariaribo: 3.646 (25,1%) ●●● Nomor urut 3 Jacobus Kawer - Salomo Rumbekwan : 1.189 (8,2%) ●●● Nomor urut 4 Ronny Gustaf Mamoribo - Albert : 2.856 (19,7%) ●●● Nomor urut 5 Yan Imbab - Nichodemus Ronsumbre : 4.507 (31,1%) || Update: 04:31wit / 11 Des 2020

Tahun 2009/2010, Semua Kampung di Biak Sudah "Berdering"

Biak - Upaya percepatan pembangunan sampai ketingkat kampung-kampung terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Biak Numfor. Salah satunya dengan pengadaan jaringan teknologi informasi. Kalau diberitakan sebelumnya akan dipasang jaringan internet pada tahun 2009, maka kali ini juga direncanakan pemasangan telepon di kampung-kampung.

Rencana pemasangan telepon di 187 kampung/kelurahan pada tahun 2009/2010 ini lebih dikenal dengan dengan program kampung ‘berdering’. Dimana disetiap kampung dalam program ini diupayakan memiliki minimal satu jaringan telepon sehingga masyarakat tidak harus ke kota lagi.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Biak Numfor Drs Yustinus Woof, MM mengatakan, pemasangan telepon di semua kampung tanpa terkecuali akan dilakukan dalam waktu dekat ini. Program tersebut merupakan bantuan langsung dari Departemen Komunikasi dan Informasi (Depkominfo).

Dikatakan untuk pemasang telepon kampung ini tidak semuanya dilakukan di kabupaten/kota yang ada di Provinsi Papua atau Indonesia sekalipun. Misalnya untuk Kawasan Indonesia Timur, sementara dilakukan pemasangan adalah wilayah Provinsi Sulawesi Selatan.

"Telepon masuk kampung merupakan bantuan dari Depkominfo dan tahun ini juga akan dilakukan pemasangan di kampung-kampung,” ujarnya, kemarin.

Alasan pemilihan Kabupaten Biak Numfor sebagai pemasangan telepon dan jaringan internet di kampung-kampung, bukan kabupaten lainnya di Papua lebih banyak karena pertimbangan adanya sejumlah program besar. Misalnysa saja rencana pembukaan kembali Bandar Udara Internasional untuk penerbangan ke luar negeri dan rencana peluncuran satelit serta sejumlah program lainnya. [ito/ary-Cepos]

0 komentar:

Posting Komentar

Berikan komentar anda mengenai posting ini..!!