Teluk Wondama: Distrik Wasior, Teluk Wondama, Papua Barat, tersapu banjir bandang. Akibatnya, angka sementara pada Rabu (6/10) menyebutkan 64 orang tewas dan ratusan lainnya raib sehingga nasibnya belum diketahui.
Warga yang selamat sangat ketakutan. Mereka khawatir banjir susulan bakal datang kembali. Apalagi, saat ini warga mulai kelaparan karena minimnya bantuan pemerintah.
Banyak warga yang melapor kehilanggan anggota keluarganya. Mereka sudah mencari ke sana-sini, namun tak juga membuahkan hasil. Saat ini, warga yang selamat berserak di sejumlah lokasi pengungsian.
Diperkirakan jumlah korban tewas akan terus bertambah. Sebab, masih banyak korban yang tertimbun longsor dan bebatuan. Mereka belum bisa dievakuasi karena beratnya medan.
Jika malam, warga harus tinggal dalam keadaan gelap gulita. Sebab, lampu penerangan sangat minim, mengingat banyak infrastruktur di Warios yang rusak sehingga tak berfungsi. Mereka yang bertahan berharap pemerintah segera mengirim bantuan ke Wasior. [ULF/Liputan6]
Baca : Menko kesra 56 Tewas Akibat Banjir • 10 Tewas Dalam Banjir Bandang Papua
»»
Sudah 64 Korban Tewas Ditemukan di Wasior
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar
Berikan komentar anda mengenai posting ini..!!